Pentingnya Ibu Dalam Kehidupan

0
3 hari sudah saya hidup tanpa beliau dikarenakan adik saya yang sedang melakukan operasi pelepasan pen yang dipasang di tanggannya. Alhamdulillah operasi berjalan dengan baik dan kemarin siang sudah pulang kerumah. Akibatnya ibu yang selalu mempersiapkan keperluan sehari-hari saya menjadi tertahan, karena beliau harus menemani si bungsu di rumah sakit.

Ibu, Pentingnya Ibu Dalam Kehidupan

Dimulai dari sarapan yang biasanya di pagi hari selalu dipersiapkan, kini berangkat tanpa sarapan. Biasanya beliau juga yang mempersiapkan bekal makan siang untuk makan di kantor, namun saat itu saya tidak membawa. Hingga saat pulang di saat saya sedang letih pulang bekerja biasa ada makanan yang siap disantap, ini hanya ada meja makan kosong. Berat rasanya hidup tanpa beliau walaupun hanya 3 hari.

Kini dipagi hari tadi sudah ada sarapan lagi, sudah ada bekal makan siang lagi. Lega rasanya kembali ke kehidupan seperti ini. Beliau adalah semangat saya hingga hari ini untuk selalu bekerja. Tanpa beliau saya bukan apa-apa, dan saya tidak akan bisa seperti ini. Doanya yang tak pernah berhenti selalu menemani tiap langkahku, Ingin rasanya aku mengatakan padanya Aku sayang IBU di depannya tapi rasa malu itu lebih besar.

Hanya sikap baik dan menurut lah yang bisa saya berikan kepada beliau. Semoga beliau selalu menemaniku di tiap langkah-langkahku mengambil keputusan. Terima Kasih Ibu.
Semoga Artikel yang saia posting di blog ini bermanfaat,terima kasih.
Share :

Komentar Facebook:

0 Komentar Blog:

Terima Kasih Semua Atas Kunjungannya..
Sempatkan meninggalkan Kata-kata yah,,karena ini berarti untuk blogku. Salam Blogging.

Entri Populer